Rabu, 12 Januari 2011

Investasi Pembibitan Domba Garut



Program investasi yang dikeluarkan oleh Koperasi Serba Usaha Gabungan Kelompok Peternak Kambing Sapi Domba (KSU GAPOKNAK KASABA) untuk membantu investor dalam mewujudkan niat dan berinvestasi di bidang peternakan (khususnya domba garut, gambaran investasi klik pada gambar diatas.

Senin, 27 Desember 2010

Mencukur Bulu Domba






Pemeliharaan domba secara umum tidak jauh berbeda, namun Pemeliharaan Domba Garut tidak hanya pemberian pakan, namun banyak faktor yang menjadi penunjang keberhasilan,hal ini dikarenakan domba garut ini selain sebagai pedaging, juga sebagai ternak hobi sebagai domba tangkas. Dalam pemeliharaan domba Garut, peternak biasanya melakukan kegiatan lain misalnya: memandikan, menjemur, memotong kuku, memotong bulu, dan untuk jantan ada juga "service" tanduk supaya posisi nya simetris.
dalam melakukan beberapa hal tadi diatas, peternak pun seringnya menggunakan alat-alat sederhana yang dimilikinya. misal untuk mencukur bulu hanya dilakukan dengan menggunakan gunting biasa yang ada di warung, tidak menggunakan alat yang khusus yang harganya mahal. alat-alat yang mahal kadang dipergunakan ketika ada pinjaman dari peternak besar yang memang memiliki alat tersebut, misal alat pencukur bulu.
diharapkan dengan apa yang dilakukan tersebut, kesehatan domba terjaga sehingga peternak mendapatkan kepuasan dalam pemeliharaan dombanya.